hermanspace.id
Tech Enthusiast
Tips untuk pengguna Facebook
Sering kali kita mendengar keluhan dari beberapa teman bahwa facebooknya di hack oleh orang-orang yang tak bertanggung jawab.tak kurang juga caci maki sering di lontarkan di status untuk melampiaskan kemarahan. padahal menurut ku untuk masalah security dan privacy, facebook termasuk situs yang cukup “aman”. kebanyakan, kasus facebook di hack adalah karena kecerobohan pengguna itu sendiri.
Berikut tips yang saya berikan, mudah-mudahan dapat meminimalisir kejadian “perentasan” id facebook tersebut:
– jangan takabur, jangan Alay dan jangan Lebay, karena hacker suka mengincar orang-orang seperti ini 😀
– usahakan password untuk login di facebook tidak sama dengan password untuk login di account email anda. karena jika seorang “hacker” (atau lebih tepatnya orang usil) mendapat akses untuk masuk ke kedua account tersebut, udah dapat dipastikan orang usil tersebut dapat menguasai account anda secara penuh. tetapi jika orang usil tersebut hanya memiliki password facebook anda, anda masih bisa mereset password tersebut lewat pilihan forgot password pada saat login.
– Jangan tampilkan email login facebook anda di profile, karena dengan menampilkan email tersebut di profile, anda telah memberikan setengah kunci untuk masuk ke facebook anda. caranya : arahkan mouse ke “setting” > “privacy setting” > “profile” > “contact information” > untuk email, pilih “no one” lalu klik “save change”
– usahakan membuat password yang tidak ada hubungannya dengan nama, email, tanggal lahir, tanggal jadian, atau sesuatu yang berhubungan dengan anda, usahakan password2 tersebut hasil kombinasi huruf dan angka, misalnya “herman345ganteng” karena dengan begini, jangankan hacker “kecil2an” hacker profesional saja masih kesulitas untuk memecahkan password yang seperti ini.
– jangan pernah menyimpan informasi kontak di browser. ini adalah salah satu kesalahan terbesar pengguna, khususnya anda yang sering browsing di warnet, biasanya setelah memasukkan id dan password, browser akan menanyakan apakah anda ingin menyimpan informasi kontak anda di browser, selalu pilih no atau never, pilihan ini sebenarnya sangat membantu, karena nantinya jika anda ingin login lagi di web tersebut, anda tidak perlu memasukkan password dan id lagi, tetapi jangan coba-coba lakukan ini diwarnet, karena pengguna sesudah anda akan dapat masuk ke account anda dengan mudah.
tips: gunakan browser versi terbaru yang terpercaya keamanannya, seperti mozilla firefox dan opera. untuk firefox, setelah browsing jangan lupa untuk menghapus data-data browsing anda dengan cara : tools > clear private data > klik semua ceklist > clear private data now.
demikian sedikit tips yang saya berikan, mudah-mudahan berguna.
http://cencalok.com/content/tips-untuk-pengguna-facebook