Seiring dengan semakin giatnya pemerintah melakukan program pemblokiran terhadap situs-situs porno, banyak pula institusi-institusi dalam negeri yang mengaku bisa membuat software anti pornografi. Bagi kita orang awan dengan masalah pemrograman, tentunya bertanya-tanya bagaimana cara kerja software tersebut nantinya? apakah software itu bekerja secara otomatis ketika browser menemukan kata-kata yang berkaitan dengan hal-hal porno dan tabu? jadi bagaimana nasib situs – situs lain yang kebetulan membahas hal seperti itu, situs kesehatan misalnya. ataukah software tersebut sudah sedemikian canggihnya sehingga bisa membedakan mana gambar yang layak atau tidak layak, jadi kalaupun software tersebut ada apakah cara kerjanya seperti ini ?

🙂